Pemuda Indonesia Guncang Publik Belanda!


Setelah kesuksesan Sandhy Sandoro yg sukses di Jerman dan menjuarai ajang musik pop international New Wave di Latvia kini new star has just born...........:
Indonesia's Susan Boyle atau Taiwan's Lin Yu Chun nya Indonesia : Dony Vernianto yang lolos babak audisi Dutch X Factor (semacam Indonesian Idol) dan sdh memasuki fase campus dan babak final.....
dan sekarang tinggal 10 Besar dalam tahap liveshow semoga nanti bisa masuk 3 besar dan juara. acara ini ditayangkan di RTL4 Belanda setiap hari jumat
Dony Saat Tampil di live show di Dutch x factor
Dony baru 7 bulanan tinggal di Belanda, dulu study sastra belanda di UI kemudian pernah kuliah di Australia, dan sering ikut kontes talent search, pernah masuk 60 besar indonesian idol dan terakhir juara Karaoke di Alkmaar Belanda. Sekarang kuliah di jurusan pariwisata NHTV Breda (University of Applied Sciences)


Simak Gan Kisah lolosnya audisi sebelumnya yang membuat para juri tercengang
:
Spoiler for babak audisi-proud to be Indonesian:
Mahasiswa Indonesia lolos babak lanjut di kontes buru bintang X Factor Belanda. Penampilan suburnya diragukan, tapi mungkin itu justru factor-X dari keberhasilannya.

Audisi Dony ditayangkan televisi komersial RTL4, awal Februari 2010. Para juri terlihat sangat surprise menyaksikan Dony muncul di ruang audisi dan berdiri di titik tengah.


Dony berpenampilan subur memperkenalkan diri berasal dari Indonesia dan baru enam bulan di Belanda. Gordon, artis kondang Belanda yang menjadi juri awalnya mengejek dengan sapaan "Aduuhh, Lekker Eten", dan ketika mempersilakan Dony nyanyi, dia menggunakan ungkapan plesetan, "jadi kamu mau makan apa..., eh maksudnya mau nyanyi apa?"


Pemuda kelahiran Jakarta itu memilih lagu beken,"When I Fall in Love" nya Nat King Cole.


Juri Terpukau

Dan ejekan ringan khas Gordon itu, seketika sirna saat pemuda 28 tahun itu menyuarakan kebolehannya. Tiga juri lainya terpaku, dan terpukau. Gordon ini pula yang langsung mengungkapkan kagumnya, di tengah-tengan Dony sedang tarik suara. Dia nyeletuk "Het is toch te gek." 'Ini kan benar-benar dahsyat.

Suara Oke, Body Masalah

Komentar juri, Gordon, Angela Groothuizen, Stacey Rookhuizen dan Eric van Tijn bernada sama. Mereka kagum dengan suara Dony tapi ragu dengan penampilannya. Gordon menilai "Suara yang sangat luar biasa, yang sebenarnya tidak cocok dengan penampilanannya."

Stacey, juri berambut pirang mengatakan, "ketika saya mendengarkan suara kamu (Dony red.) sambil memejamkan mata, kedengarannya menjadi fantastis." Dan ia melempar retorika "Tapi kami mencari orang yang punya factor-X."


Juri Eric menggarisbawahi keraguan itu "Apakah mungkin hanya bermodal suara saja bisa memenangkan

X-factor?." Hanya Angela Groothuizen yang mendapat keyakinan penuh "Tapi suara dia ini benar-benar bagus."

Suara

Saat mengambil keputusan, para juri memilih untuk memberi Dony kesempatan melaju ke babak berikutnya. Bagi juri, suaranya yang menolong Dony bisa lolos. Dengan kata lain, penampilan gemuknya menjadi persoalan untuk memenangkan kontes bintang seperti X-Factor, Idols dan lainnya. Apakah benar harus punya menampilan oke untuk menang X-Factor? Karena beberapa tahun lalu kontes bintang di Britania juga dikejutkan dengan pemilik tampang yang tidak 'keren'.

Melihat tongkrongan Dony yang terkesan tidak meyakinkan, mengingatkan pada rekannya di Inggris, Paul Potts. Pria gembur penjual pulsa HP itu menang Britain’s Got Talent 2007, dengan suara tenor yang menggetarkan jiwa.


Gagal Idols

Baik Dony maupun Paul sama-sama sudah kenyang dengan ejekan dari kawan-kawan, soal penampilan. Kepada Radio Nederland, Dony mengatakan penampilannya juga jadi pengganjal pada kegagalan dua kali kontes Idols Indonesia, edisi pertama dan kedua.

Juri di Belanda tampaknya lebih menghargai kwalitas suara Dony. Menurut Rina, salah seorang fans Dony yang hadir pada babak 32 besar di Gedung Konser Scheveningen, Dony kembali tampil meyakinkan. "Gordon, yang dikenal sinis memberi apresiasi khusus dengan penghormatan berdiri saat Dony manggung di Scheveningen. Bisa jadi Dony bikin kejutan di Belanda" ungkap Rina.


Kejutan di Belanda

Bisa jadi putra Indonesia ini membuat kejutan di Belanda. Sebuah hasil perjuangan panjang. Dia pernah manggung di acara Halal bi Halal di Radio Nederland. Dan ikut lomba tarik suara kecil-kecilan di kafe-kafe Belanda. Seperti di Joey di Alkmaar.

Dukungan Publik

Publik Belanda bisa jadi akan mendukung Dony, ketika SMS mulai berperan. Di forum-forum Belanda muncul simpati dan kekaguman pada Dony. Pemuda asal Indonesia ini dinilai begitu cepat bisa menyesuaikan diri dan berbicara Bahasa Belanda.

Ketika negeri ini menghadapi masalah integrasi dengan kelompok imigran Maroko dan Turki yang dinilai kurang bisa berintegrasi. Generasi pertama yang sudah 40 tahunan di Belanda, bahasanya masih gelepotan. Sedangkan Dony, yang baru setengah tahun di Belanda sudah lancar berbahasa Belanda. "Hebat sekali, baru enam bulan di Belanda sudah pandai berbicara bahasa Belanda." kata Gordon sang juri.


Nama Indonesia

Memang Dony menguasai Bahasa Belanda dengan baik. Dan itu tidak mengherankan, karena dia memang jebolan Sastra Belanda Universitas Indonesia di Jakarta. Ada beberapa orang yang mengetahui itu, menuliskan di forum-forum Youtube.

Biarkan saja publik Belanda mengagumi Dony sebagai figur subur yang bersuara emas, dan cepat menyesuaikan diri dengan negara impiannya. "Dengan Kincir Angin dan Tulipnya yang indah." Yang penting Dony sudah mengangkat nama Indonesia di Belanda.


Sekarang saya punya jawaban kalau ditanya soal kebanggaan sebagai orang Indonesia. Dulu aku bingung menjawab pertanyaan "Apa yang membuat kamu bangga sebagai orang Indonesia?" Karena memang saat ini 'tidak ada' yang bisa dibanggakan sebagai bangsa Indonesia.


Jawabannya: "Karena Indonesia punya Dony Vernianto."

source: http://www.rnw.nl/bahasa-indonesia/a...factor-belanda







Video waktu audisinya gan sampe jurinya tercengang n terkesima..mantabbb!!



Video waktu di babak Liveshow..suaranya keren bangets


ada liputannya di de telegraaf bisa disimak di: http://www.telegraaf.nl/prive/594404...s__.html?p=1,1

Update babak live show:


Spoiler for live swhow-x factor:
X Factor Belanda memasuki tahap liveshows. 12 kandidat individual dan grup tampil langsung di panggung.

Kandidat yang tidak perlu diragukan keindonesiaanya adalah Dony Vernianto. Mahasiswa Management Tourism di Breda itu langsung bisa dikenali dari tongkrongannya, bibir yang selalu sumringah dan warna kulitnya yang sawo matang abis. Cowok kelas berat kelahiran 8 Oktober 1981 ini baru delapan bulan tinggal di Belanda. Sejak awal dia sudah menggemparkan, karena awalnya para jury tidak mengira Dony punya suara yang luar biasa memukau dan punya kepribadian yang asik. Juri Eric dan Gordon yang sudah dua bulan ini mengenal Dony, mengungkapkan kekagumannya. "Kesan pertama lihat dia, kita pikir lho kok gini. Tapi begitu musik berdentum, dia berubah menjadi artis kelas dunia." kata Gordon si jury. Cowok yang doyan Broodje Eiersalade, Roti Salada Telur itu bahkan dipandang sebagai salah satu favorit yang bisa lolos tiga besar.


SMS Publik

Setelah melewati babak audisi, X-campus dan juryvisit, akhirnya mereka dan 9 kontestan grup dan individu ini berlomba meraih simpati publik lewat SMS. Gugur atau lanjutnya kandidat tergantung dari besar kecilnya dukungan SMS.

Tidak terkecuali bagi Dony, harus meyakinkan publik Belanda bahwa mereka berhak lolos babak berikutnya. X Factor liveshows bisa disaksikan setiap Jum'at malam 20:30 di televisi swasta RTL4.


Minta Pelet

Di akhir perbincangan dengan Radio Nederland, Dony sambil berkelakar berpesan minta dicarikan pelet supaya dia, Kelvin dan Badboyz bisa terus lanjut ke babak berikutnya. "Mas tolong carikan pelet untuk kami ya.." sambil mengerenyit kami berkesimpulan mungkin dia minta dukungan SMS atau Do'a. "Yang bener aja, hari gini kok masih percaya pelet," kami bergumam dalam hati.source: http://www.rnw.nl/bahasa-indonesia/a...factor-belanda


ini gan video di liveshow tgl 10 april kemarin:


http://www.rtl.nl/components/shows/x....avi_plain.xml


bagi agan2 yg pengen add friend di fesbuk bisa di sini gan:


http://www.facebook.com/dvernianto


beritanya juga ada di detik..com:


http://music.detikhot..com/read/2010/...r-belanda-2010



source: http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3830060
1 Response
  1. juara indonesia idol kita kan pernah bongsor. dan itu bukan penghalang.:)


very appreciate if it is not anonymous